SUKARAJA – Untuk mendukung program Pola Hidup Sehat dan Bersih (PHBS). SDN Cantangjaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor. Menyelenggarakan kampanye lingkungan hidup.
Kepala SDN Cantangjaya, Yuliawati mengemukakan, kegiatan ini merupakan salah satu program peningkatan kualitas kebersihan di lingkungan sekolah.
“Kampanye diikuti seluruh warga sekolah, mulai dari murid, guru hingga saya sendiri. Acaranya merupakan longmarch kampanye pembentangan poster serta spanduk, bertuliskan motivasi menjaga lingkungan,” jelasnya.
Lanjutnya, adapun selain kegiatan kampanye tersebut, pihak sekolah juga menggalakan pembinaan adiwiyata, baik dari pengelolaan sampah serta unit kesehatan.
“Program ini bertujuan untuk membentuk serta memotivasi para murid, untuk selalu menjaga lingkungan sekitar. Salah satunya dengan cara melestarikan alam, dari pencemaran limbah di sekolah,” ungkap Yuliawati.
Sementara, PLT Kepala Seksi Kesiswaan SD Disdik Kabupaten Bogor, Wawan Kuswandi mengatakan, pihaknya mendukung dan menyambut baik program yang diusung SDN Cantangjaya.
Menurutnya, selain program adiwiyata, sekolah juga memungkinkan melakukan pengembangan unit kesehatan salah satu dokter kecil (Dokcil).
“Baik program adiwiyata ataupun sekolah sehat, kedua pembinaan tersebut bertujuan untuk melestarikan, membudidayakan, dan menumbuhkan kebiasaan PHBS bagi seluruh warga sekolah,” pungkasnya.(DisdikPorlap)