CIBINONG – Bertempat di salah satu sekolah Kecamatan Cibinong. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, melalui Dinas Pendidikan (Disdik) menyelenggarakan sosialisasi smart teaching kepada ratusan, tenaga pendidik dan kependidikan daerah, Kamis (29/11).

 

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, Luthfie Syam mengemukakan, kegiatan ini melibatkan 200 orang yang terdiri dari Kepala lemaga, guru, pengawas, hingga penilik dari jenjang TK/PAUD, SD, dan SMP.

 

“Inti dari sosialisasi ini merupakan paparan rancangan perubahan pola mengajar kepada anak. Dimana konsepnya merujuk kepada revolusi industri 4.0,” jelasnya.

 

Dalam pengimpelentasian, lanjutnya, para tenaga pendidik harus mulai berinovasi memanfaatkan teknologi dalam melakukan pembelajaran.

 

“Kita sudah tidak lagi melakukan sistem mengahafal konsep. Namun, bagaimana menciptakan daya tarik anak untuk mengerti materi pembelajaran, melalui analisa, praktik, dan solusi,” tuturnya.

 

Kepala Bidang GTK Disdik Kabupaten Bogor, Asep. A.Sudrajat mengatakan, dalam hal ini pihaknya berencana melakukan pengembangan konsep pembelajaran dengan metode smart teaching dan fun learning.

 

“Metode tersebut berguna untuk memperkuat ingatan. Dengan cara tersebut siswa dapat belajar dengan aktif, kreatif, dan menyenangkan,” ungkapnya.(PorlapDisdik)