CIBINONG - Bertempat di Aula Madina School, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor. Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bogor menyelenggarakan, kegiatan seminar wawasan kebangsaan bagi ribuan GTK daerah, Selasa (3/4).
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor, Luthfie Syam menjelaskan, kegiatan ini merupakan program peningkatan mutu, serta profesionalitas manajemen karakter di sekolah.
"Dalam kegiatan ini kami mengundang dua elemen aparat yaknk, Korem 061/Surya Kencana dan Polres Kabupaten Bogor sebagai narasumber pemaparan materi," jelasnya.
Lanjutnya, kegiatan ini diikuti hampir 2.000 peserta yang terdiri dari elemen guru, pengawas, kepala sekolah jenjang SD,SMP, MTs hingga PKBM.
"Tujuan dari dilalukannya kegiatan ini yakni, meningkatkan kesadaran dan motivasi para tenaga pendidik. Untuk mengembangkan pola pendidikan karakter di sekolah," ungkap Luthfie.
Sementara, hadir sebagai narasumber dalam kegiatan seminar wawasan kebangsaan, Danrem 061/ Surya Kencana, Kolonel Inf, Novi Hemly Prasetya mengemukakan, pihaknya sangan mendukung pengimpelentasian program penguatan karakte di lingkungan sekolah.
Menurutnya, terdapa lima pilar utama dalam pengmbangan karakte para pelajar. Diantaranya, akademis, sosiologis, pisikologis, keagamaan, dan rasa nasionalisme.
"Pengembangan bisa dilakukan melalui kegiatan belajar mengajar, program softskill, hingga pembiasaan prilaku kedisiplinan murid. Melalui metode itu, selain diharapkan pelajar mengetahui tentang wawasan kebangsaan, namun bisa mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari," pungkasnya.(DisdikPorlap)