Kendati belum meraih gelar juara utama, tim Futsal SMP PGRI Kelapanunggal berencana mendominasi di turnamen tingkat Bogor Raya dalam waktu dekat ini.
Pelatih Futsal SMP PGRI Klapanunggal, Erhan Rizki Aprian menjelaskan, pekan ini sekolahnya berhasil membawa pulang juara ke tiga, dalam turnamen yang diselenggarakan SMP Al Azhar Syifa Budi Cibubur. “Eventnya setingkat Jabodetabek, hasil dari kejuaraan tersebut kami menempati posisi ke tiga ASBCC Cup 2019,” ungkapnya.
Dikatakannya, dalam waktu dekat pihaknya menargetkan gelar juara di event serupa yang diselenggarakan SMK Pariwisata Metland School. “Untuk meningkatkan daya saing pemain, kami sudah melakukan serangkaian persiapan. Mulai dari latihan teknik, formasi, hingga menjajal kemampuan dengan mengadakan sparing,” tutur Erhan.
Kepala SMP PGRI Klapanunggal, Atep Yulia Nugraha mengatakan, pihaknya mengapresiasi dan bengga atas raihan prestasi yang ditorehkan peserta didiknya.
Menurutnya, kehadiran program ekstrakurikuler di sekolah, diperuntukan untuk mewadahi minat serta bakat murid dalam prestasi non akademik. “Guna menunjang program tersebut, kami menyediakan sarana dan prasarana yang prima. Segala raihan prestasi semoga bisa menjadi motivasi dan dorongan bagi murid, untuk senantiasa meningkatkan prestasinya baik dalam segi akademik ataupun non akademik melalui ekstrakurikuler,” harap Atep. (Disdikprolap).
SMP PGRI Klapanunggal Taregetkan Gelar Juara Futsal Se-Bogor Raya
21-11-2019
196