Apakah PKG itu?
Penilaian Kinerja Guru adalah proses penilaian yang terbuka dan obyektif terhadap kinerja guru melalui pengamatan, diskusi dan kesepakatan sesuai dengan standar yang ditetapkan.
Mengapa PKG Penting?
PKG menjamin bahwa guru melaksanakan pekerjaannya secara profesional dan berkualitas.
Siapa saja yang menangani PKG?
Guru: Membuat Perencanaan dan melaksanakan segala aspek kegiatan
Sekolah: Kepala Sekolah, Penilai PKG untuk memastikan PK guru dapat berjalan secara efektif dan manfaatnya dengan guru dan siswa;
Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota: Kepala Dinas & Pengawas menjamin efektivitas pelaksanaan PK Guru di seluruh sekolah di lingkungannya;
Dinas Pendidikan Provinsi: mengkoordinasikan dan memverifikasi seluruh kegiatan di seluruh kabupaten/kota; melaporkan hasilnya ke Menteri;
LPMP: memantau dan menvalidasi seluruh pelaksanaan kegiatan PK guru;
PPPPTK: melakukan validasi dan menjamin seluruh isi dari seluruh kegiatan PKB;
Kementerian Pendidikan & Kebudayaan: mengawasi keefektifan pelaksanaan PKG melalui sistem informasi dan pengaruh PKG dengan melakukan pemantauan;
Masyarakat: Memastikan manfaatnya bagi siswa misalnya melalui komite sekolah dan rapat guru.
Untuk apakah PKG dilaksanakan?
PENGEMBANGAN PROFESIONAL
Untuk mengidentifikasi kekuatan setiap guru dan kebutuhan peningkatannya
Merencanakan program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan
Memastikan pengembangan profesional semua guru searah dengan keinginannya.
PENINGKATAN KARIR
Untuk diperhitungkan sebagai perolehan angka kredit
Untuk menilai kesiapan guru untuk menempati jabatan struktural
Untuk membantu guru dalam memenuhi peningkatan karirnya.