Bertempat di SMP Negeri 3 Cibinong, sebanyak 900 siswa berprestasi telah melewati seleksi Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2017 tingkat SMP di Kabupaten Bogor pada Sabtu (11/3) lalu. Dari ratusan siswa tersebut telah terpilih sembilan siswa terbaik yang berhak menyandang gelar juara OSN tingkat SMP di wilayah Kabupaten Bogor untuk tahun ini.
Berikut daftar pemenang OSN 2017 tingkat SMP di Kabupaten Bogor :
Mata Pelajaran Matematika :
Peringkat 1 - CLARISSA TANIA TUNGGAL (SMP K PENABUR KOTAWISATA)
Peringkat 2 - IKHLASUL AKMAL HANIF (SMP IC MAGNET SCHOOL)
Peringkat 3 - OMARR PRAVIRA SURJONO (SMP GLOBAL MANDIRI)
Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam :
Peringkat 1 - JASON FERDINAND CAHYADI (SMPS TARUNA BANGSA)
Peringkat 2 - FATIMAH IZZATUNNISAA (SMP IT UMMUL QURO)
Peringkat 3 - DZIYA AL FALLAH (SMP AL ASHRIYAH NURUL IMAN)
Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial :
Peringkat 1 - MUHAMMAD ZAKY DHIYAUL HAQ (SMP SMART EKSELENSIA)
Peringkat 2 - SITI SARAH (SMP NEGERI 1 CIBUNGBULANG)
Peringkat 3 - HILMY RAIHANSYAH ASRIEL (SMP PILAR INDONESIA)
Para siswa berprestasi tersebut, nantinya akan dipersiapkan mewakili Kabupaten Bogor dalam OSN 2017 untuk tingkat Provinsi Jawa Barat.